TENTANG PORTOFOLIO
Portofolio desain grafis dibuat sesuai dengan selera dan berbagai macam bentuknya, seperti dibuat dalam bentuk gambar yang sudah dicetak, bentuk file pdf, bentuk animasi/flash, dibuatkan kedalam website ada juga dibuat dengan aplikasi khusus yang menarik bagi siapapun yang akan melihatnya.
Dalam hal ini,
cara membuaat desain portofolio yang menarik yaitu :
Untuk
bentuknya sendiri portofolio haruslah dibuat secara maksimal agar
nantinya dapat
memukau calon klien si pembuat portofolio, dan poortofolio yang dibuat
harus berhubungan dengan pekerjaan kita atau bisa saja permintaan klien
sesuai
ketentuan yang diminta.
5. Portofolio dalam Bidang Seni
Kali
ini saya akan memberikan informasi tentang portofolio dengan desain yang
menarik. Namun Sebelumnya saya belum pernah membuat portofolio. hihihi. tapi Sesuai
dengan tugas kampus yang diberikan kepada saya, maka saya akan memberikan informasi tersebut.
Pertanyaannya
adalah "Bagaimana membuat portofolio desain yang menarik ?"
Nahh..
Sebenarnya istilah portofolio sering kali kita dengar dalam berbagai macam
perbincangan ataupun berita di berbagai macam media informasi. Di bidang acara
televisi yang membahas dunia bisnis misalnya, istilah portofolio sering kali
digunakan untuk menggambarkan kondisi perusahaan. Atau di bidang akademis
misalnya, istilah portofolio sering digunakan untuk menggambarkan kondisi
ataupun keterangan prestasi akademik seseorang.
Secara
umum portofolio merupakan kumpulan dokumen seseorang, kelompok, lembaga,
organisasi, perusahaan atau sejenisnya yang bertujuan untuk mendokumentasikan
perkembangan suatu proses dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Sebuah file portofolio desain grafis
sangat diperlukan apabila kita akan menawarkan jasa desain kepada
perusahaan/instansi atau kita ingin melamar pekerjaan untuk bagian desain
grafis. Pada saat itu, portofolio sangat berguna dan bisa sebagai bukti bahwa
hasil karya kita profesional. Isi dari portofolio tidak bisa dibikin secara
instan dan mendadak karena portofolio tersebut merupakan kumpulan dari hasil
pekerjaan yang pernah anda buat.
Portofolio desain grafis dibuat sesuai dengan selera dan berbagai macam bentuknya, seperti dibuat dalam bentuk gambar yang sudah dicetak, bentuk file pdf, bentuk animasi/flash, dibuatkan kedalam website ada juga dibuat dengan aplikasi khusus yang menarik bagi siapapun yang akan melihatnya.
Ø Dalam membuat portofolio anda harus berkonsentrasi untuk
menampilkan hasil
kerja yang memiliki keuntungan dan tidak memiliki terlalu
banyak cacat di dalamnya
Ø Masukan
karya terbaik yang pernah anda buat atau bisa disebutkan saja
Ø Sertakan
foto profil anda dengan singkat atau misalnya dengan penggunaan foto yg tidak
sedang keadaan berfoto selfie, buatlah semenarik mungkin
Ø Sertakan
kontak anda yang bisa dihubungi setiap menitnya supaya lebih memudahkan. Misalnya
dengan mencantumkan nomer hp, gmail, facebook atau yang lainnya
Ø Untuk tata letak juga harus diperhatikan
dengan baik supaya menarik, karena akan mempengaruhi terhadap desain
Ø Menunjukan tujuan portofolio, dengan
menunjukan keahlian anda
Berikut
contoh desain portofolio
contoh 1 desain portofolio |
contoh 2 desain portofolio |
Namun Seiring dengan fasilitas internet yang sedemikian
gampangnya sekarang, anda dapat membuat sebuah portfolio online di website atau yg lainnya. Dengan cara
ini, orang-orang atau calon klien dan pengusaha dari seluruh dunia dapat
mengakses portfolio desain grafis anda dengan cepat, dan memuluskan keputusan
tentang kelayakan mempekerjakan anda.Portfolio online bisa menjadi
solusi yang lebih hemat, karena tidak harus print berulang kali untuk setiap
keperluan.
Selain
itu, Pengertian portofolio di satu bidang akan berbeda dengan pengertian
istilah portofolio di bidang lainnya. Untuk itu, jika Anda ingin mengetahui
arti dari kata portofolio, maka Anda harus mencarinya berdasarkan dengan bidang
yang sedang dibicarakan.
Pengertian
Portofolio Dilihat dari Beberapa Bidang
1. Portofolio dalam Bidang Keuangan
Pengertian portofolio di bidang keuangan adalah
sekumpulan investasi yang dipunyai oleh perusahaan ataupun korporasi tertentu.
Portofolio biasanya menggambarkan bahwa sebuah perusahaan merupakan salah satu
atau bagian dari sebuah investasi tertentu. Portofolio sendiri biasanya dibuat
untuk mengurangi resiko yang mungkin terjadi dalam sebuah investasi.
2. Portofolio dalam Bidang Manajemen dan Pemasaran
Dalam dunia pemasaran, istilah
portofolio dipakai untuk menggambarkan sekelompok produk, jasa, ataupun merk
yang akan ditawarkan kepada konsumen (biasanya perusahaan – perusahaan besar).
Orang-orang yang bekerja di bidang manajemen dan pemasaran biasanya menunjukkan
portofolio saat ingin menjalin kerja sama dengan perusahaan lain. Dengan
menggunakan berbagai macam portofolio yang mereka miliki, diharapkan jalinan
kerja sama dapat lebih mudah dibentuk.
3. Portofolio
dalam Bidang Politik dan Pemerintahan
Pengertian portofolio di bidang politik dan
pemerintahan adalah sebagai pilar pemerintahan dan juga kewajiban
menteri-menteri yang ada dalam kabinet, serta seluruh pejabat yang memegang
kendali departemen yang ada di pemerintahan.
4. Portofolio dalam Bidang Pendidikan
Arti portofolio di bidang pendidikan
adalah sebagai catatan ataupun berkas yang digunakan untuk menunjukkan
pencapaian ataupun prestasi seseorang. Portofolio di bidang pendidikan biasanya
digunakan oleh pihak-pihak tertentu untuk menilai kemampuan seseorang secara
akademik. Beberapa berkas portofolio di dunia pendidikan yaitu Ijazah, Rapor,
Sertifikat penghargaan akademik, Piagam penghargaan, Sertifikat Pelatihan,
Sertifikat kursus, dan berbagai macam berkas lainnya.
5. Portofolio dalam Bidang Seni
Di bidang seni, istilah portofolio
memiliki arti sekumpulan bukti – bukti hasil kerja ataupun karya yang pernah
dibuat oleh seorang seniman. Portofolio dalam dunia seni biasanya ditunjukkan
ketika seorang seniman, artis, ataupun arsitek sedang mencari pekerjaan ataupun
ikut dalam tender tertentu. Beberapa contoh berkas portofolio di bidang seni
yaitu foto, cetak biru rancang bangun, kliping, lukisan, dll.
Jadi jika
disimpulkan secara singkat. Portofolio adalah sebuah data informasi
rangkuman/karya terbaik yang dibuat oleh seseorang, baik itu perusahaan untuk
mengenalkan suatu objek untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan (produk,
layanan, jasa, bahkan untuk promosi diri sendiri)
Dengan kata lain, portofolio mengacu pada sebuah tampilan yang merupakan hasil rangkuman terbaik untuk menggambarkan suatu objek tertentu baik dalam bidang apa saja kelebihan dan keuntungan tentunya. Sehingga portofolio dapat berperan membantu anda, dimana dalam desainnya mungkin dapat membuat si perekrut tertarik.
Dengan kata lain, portofolio mengacu pada sebuah tampilan yang merupakan hasil rangkuman terbaik untuk menggambarkan suatu objek tertentu baik dalam bidang apa saja kelebihan dan keuntungan tentunya. Sehingga portofolio dapat berperan membantu anda, dimana dalam desainnya mungkin dapat membuat si perekrut tertarik.
Komentar
Posting Komentar